Bismillahirrahmanirrahim, Cara menanam anggrek – Bunga yang indah dan memiliki berbagai macam keunikan warna, itulah salah satu daya tarik dari tanaman anggrek. Bunga dengan nama latin Orchidaceae ini termasuk kelompok bunga yang paling banyak memiliki jenis, salah satunya jenis favorit Paphiopedilum atau yang sering kita sebut dengan anggrek bulan. Dan beruntung bagi kamu yang tinggal di wilayah tropis, karena tanaman ini tumbuh dengan baik di wilayah tersebut.
Pekarangan rumah dan halaman kecilmu akan terasa indah jika kamu mencoba untuk menanam bunga anggrek ini. Mungkin budidaya anggrek membutuhkan usaha yang tekun, tapi hasilnya akan membuatmu puas dan terpukau. Dengan mengetahui cara menanam anggrek yang benar, kamu bisa menambah koleksi di pekarangan rumah.
Cara Menanam Anggrek Di Pot Yang Benar
Untuk memanam bunga anggrek, orang pasti akan memperhitungkan tempat/media tanam yang tepat. Bagi kamu yang hanya memiliki sedikit lahan di rumah, jangan khawatir karena bunga anggrek ini dapat kamu tanam di dalam pot. Penanaman di dalam pot ini memungkinkan kamu untuk memindahkan tanaman sesuai letak tempat yang diinginkan, termasuk ke dalam rumah.
1. Pemilihan Jenis Bunga Anggrek
Sebelum menanam bunga anggrek, terlebih dahulu kamu bisa menentukan jenis anggrek mana yang akan ditanam. Kamu bisa memilih jenis anggrek sesuai warna dan varietas yang diinginkan. Berikut adalah beberapa jenis pilihan bunga anggrek yang sering dipilih untuk budidaya di rumah:
- Anggrek Renanthera, anggrek Arachnis dan Anggrek Vanda. Ketiga jenis anggrek ini dapat ditanam di luar rumah dan bisa menyesuaikan dengan intensitas cahaya matahari langsung. Cara menanam anggrek di tanah pun dapat dilakukan dengan baik untuk jenis anggrek tersebut.
- Anggrek Cattleya dan Anggrek Dendrobium. Kedua jenis tanaman ini sangat cocok untuk tumbuh didalam rumah, dan mampu menyesuaikan diri tanpa cahaya matahari langsung.
- Anggrek Paphiopedilum atau jenis anggrek yang sering kita kenal sebagai anggrek bulan. Jenis anggrek ini justru tidak boleh sering terkena intensitas matahari langsung. Meskipun demikian, cara menanam anggrek bulan ini terhitung mudah dan tanamannya mampu beradaptasi dengan baik di dalam rumah.
Setelah menentukan bibit dan jenis bunga anggrek yang akan ditanam, kamu bisa langsung membeli bibit tersebut di toko bibit atau tempat budidaya tanaman hias. Untuk pemilihan kualitas bibit bisa kamu tanyakan langsung kepada penjual toko. Konsultasikan dengan baik cara menanam bunga anggrek supaya kamu bisa merawat tanaman tersebut dengan maksimal.
Baca juga: Cara menanam semangka
2. Persiapan Media Tanam Bunga Anggrek
• Untuk menanam bunga anggrek di area rumah kamu perlu menggunakan pot berukuran sedang untuk tempat tumbuh anggrek.
• Khusus untuk tanaman anggrek dengan jenis anggrek bulan, kamu bisa menanam bibit nya terlebih dahulu di dalam plastik selama kurang lebih tiga bulan. Dengan bantuan penambahan pupuk organik, bibit tanaman anggrek ini akan tumbuh dengan maksimal sebelum dipindahkan ke media pot bunga.
• Ada beberapa media tanam yang bisa dipakai untuk memaksimalkan tumbuh kembang tanaman anggrek. Dalam menanam anggrek sebenarnya terhitung mudah namun tetap memerlukan ketelitian dan ketepatan dalam prosesnya.
- Tanah yang digunakan haruslah tanah yang memiliki kandungan mineral yang tinggi, seperti tanah liat.
- Penggunaan batu bata dan pecahan genting dapat juga digunakan. Kedua media tanam tersebut mampu mengontrol kelembapan sehingga air dan zat hara dapat terpenuhi dengan baik.
- Serabut kayu dan serabut kelapa mampu membuat pengaliran dan penyerapan air lebih baik pada tanaman.
- Dengan sifat antimikrobialnya, kamu juga bisa menggunakan arang sebagai media tanam campuran.
- Penggunaan pupuk organik atau pupuk kandang yang memiliki pH yang sesuai juga memaksimalkan tumbuh kembang tanaman anggrek.
• Masukkan campuran media tanam ke dalam pot bunga berukuran sedang.
• Susunlah sesuai dengan urutan kepadatannya. Dengan susunan seperti berikut:
- Pertama, kamu bisa memasukkan pecahan genting atau batu bata.
- Kemudian, serabut kayu atau kelapa untuk menjadi jalur drainase.
- Terakhir, tanah yang mengandung pupuk organik dan kaya akan unsur mineral.
3. Penanaman Bunga Anggrek
- Tanamlah bibit anggrek yang telah disiapkan ke media tanam.
- Perhatikan peletakkan pot sesuai dengan jenis bunga anggrek yang telah dipilih. Sesuaikan dengan intensitas cahaya matahari yang diperlukan.
- Apabila intensitas cahaya matahari tidak sesuai dengan jenis tanaman anggrek, maka bibit tanaman anggrek tidak akan tumbuh dengan baik dan akan rusak.
- Siramlah bibit tanaman anggrek dengan air secukupnya. Kelembapan juga sangat berpengaruh dalam cara menanam bunga anggrek ini.
- Untuk tanaman anggrek dengan jenis yang memerlukan intensitas cahaya matahari yang cukup banyak, kamu bisa menggantung pot bunga di area luar rumah agar cahaya matahari dapat terserap dengan baik.
4. Pemeliharaan Tanaman Anggrek
Saat menanam bunga hias terutama anggrek, kamu perlu juga melakukan perawatan yang intens dan maksimal. Karena waktu tumbuhnya yang terbilang tidak sebentar, maka diperlukan ketelatenan dari si pemilik tanaman.
- Setiap jenis bunga anggrek memerlukan kelembapan yang sesuai agar tanaman tetap dapat tumbuh dengan baik dan menyerap maksimal segala jenis unsur hara yang terdapat pada media tanam.
- Dalam hal ini, kamu bisa menyiram tanaman bunga anggrek secara berkala, namun dengan hati-hati.
- Proses penyiraman yang baik dapat dilakukan melalui area sekeliling bunga anggrek, hal ini mencegah agar air tidak langsung mengenai bagian bunga yang mungkin akan merusak kuncup tanaman yang baru tumbuh.
- Siramlah tanaman setiap pagi agar tanaman tidak mudah layu. Dengan begitu nutrisi dari tanaman anggrek akan terpenuhi.
5. Perawatan Lanjutan
Walaupun cara menanam bunga anggrek sudah maksimal dan terarah, tanaman hias nan indah ini masih memerlukan perawatan khusus agar petumbuhan tetap terjaga dengan baik.
- Beberapa jenis tanaman anggrek yang dapat ditanam di dalam rumah memerlukan juga cahaya, selain cahaya matahari. Dalam hal ini cahaya lampu dapat pula membantu proses pertumbuhan tanaman.
- Bunga anggrek adalah bunga yang mampu tumbuh dengan baik di wilayah tropis (terutama di wilayah negara dengan dua musim), sehingga faktor utama yang menjadi keberhasilan menanam bunga anggrek ini adalah kelembapan yang baik.
- Pemberian pupuk organik juga harus disesuaikan dengan kondisi tanaman dan kelembapan tanaman. Pupuk sangat berperan penting untuk tercukupinya nutrisi dari tanaman.
Baca juga: Cara menanam anggur
Selain dapat menanam bunga anggrek pada media pot bunga, kamu juga bisa menanam anggrek langsung pada batang pohon. Cara menanam anggrek di pohon terbilang lebih mudah dan membutuhkan bahan yang sama seperti menanam pada pot bunga. Keuntungan lainnya tanaman akan mampu bertahan lebih lama. Hal yang perlu kamu perhatikan adalah intensitas penyiraman tanaman. Dalam kondisi tertanam pada batang pohon air yang diserap akan lebih banyak sehingga kamu harus menyiram tanaman satu hingga tiga kali dalam sehari. Bunga anggrek akan tumbuh dengan baik tanpa merusak pohon yang ditumpangi, karena tanaman anggrek tidak menjadi benalu dan tidak menganggu pertumbuhan inangnya.
Menarik bukan? Selamat mencoba!